JAKARTA, ARTIS6.COM □ Eksistensi PAPINKA dijagad musik nasional, telah memasuki tahun kedelapan. Ditopang ASCADA Musik, tekadnya ingin terus berkontribusi. Pembuktiannya, sejumlah tembang hits pun telah dihasilkan, demi menghibur masyarakat luas.
Bagai tak ingin berhenti berkarya.
PAPINKA yang merupakan akronim dari PAngkal PINang bangKA atau asal daerah kelahiran para personilnya, kini justru semakin unjuk identitas. Tentu dalam warna musik. Baik itu mulai dari komposisi, lirik maupun sampai ke nada-nada yang dieksplore menjadi sebuah karya lagu dan musik.
“Yang pasti, kami pun sangat bersyukur, karena PAPINKA disebut-sebut menjadi kekuatan baru di industri musik di Tanah Air. Apalagi mendapat tempat dan disukai oleh masyarakat penggemar,” papar Chevra, sang vokalis, saat diwawancarai ARTIS6.COM, Minggu (11/3).
Bicara soal single ‘Cinta & Luka’, embrionya berawal dari hasil sharing dengan sesama musisi yang tergabung di ASCADA Musik antara lain Capoenk, Gupis (Asbak Band) dan beberapa personil PAPINKA.
“Single ini menceritakan tentang pengkhianatan cinta yang berakhir dengan luka”, terang Chevra memaparkan tema dari single terbarunya tersebut.
Selain itu secara perlahan tapi pasti, PAPINKA juga telah berhasil menjadi sebuah kekuatan Asia Tenggara. Terbukti dengan karya-karyanya yang dapat menembus negara Malaysia, Brunei, Singapura, Filipina, Hongkong dan juga ke Taiwan.
Bahkan berbagai penghargaan Internasional pun telah mereka raih. Antara lain Viral Fest Asia Award, Newway Karaoke Award Malaysia Kategori Lagu Terpopuler, 0Newway Karaoke Award Malaysia Kategori Lagu Serumpun Terbaik, MACP Award Malaysia Kategori Lagu Terpopuler yang diraih pada tahun 2015 dan 2016 silam.
Bagaimana target PAPINKA ke depannya? “Kami senantiasa bersyukur, tak mau cepat puas. Selalu dan terus berusaha untuk berkarya yang lebih baik lagi,” tutup Chevra seraya menyebut Papiners (fans setia-red) merupakan bagian dari keberhasilannya dalam berkiprah dijagad musik di Tanah Air. ■ [GUYS]